Imam Suroso : Dengan Program Germas, Kesehatan Masyarakat Meningkat

Imam Suroso : Dengan Program Germas, Kesehatan Masyarakat Meningkat

Selasa, 26 Maret 2019, Maret 26, 2019
Imam Suroso saat menjadi narasumber pada sosislisasi Germas di Rumah Makan Sabto Renggo Baru


patiheadlime.com-Program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) yang dicanangkan pemerintah pusat berdampak positif terhadap peningkatan kesehatan masyarakat.

Tidak hanya itu, program tersebut juga berdampak terhadap anggaran BPJS, alasanya, program itu sebagai upaya prefentif untuk mengurangi pembekakan anggaran pada BPJS. Alasanya, dengan meningkatnya kesehatan masyarakat, secara otomatis masyarakat yang sakit kemudian berobat pun menurun.

Perihal tersebut disampaikan Imam Suroso Komisi IX DPR-RI, Dia mengatakan, untuk mempertahankan program tersebut Imam Suroso akan terus berupaya supaya anggaran setiap tahunya nilainya bertambah.

"Penganggarannya bersama Kemenkeu dan Bappenas.
Dari tahun ke tahun alokasi anggaran untuk pelaksanakan program peningkatan derajat kesehatan masyarakat, terus naik. Tahun ini, alokasi anggaran di Kementerian Kesehatan RI termasuk sosialisasi program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas),"katanya.
di sela-sela Sosialisasi Germas di RM Sapto Renggo Baru, Sabtu (23/3/2019).

Lanjut Imam, “Karena program ini sebagai upaya pencegahan (preventif). BPJS Kesehatan ini jebol dalam pembiayaan kesehatan masyarakat hingga Rp.10 triliyun. Karena masyarakat polah makannya seenaknya sendiri akibat sosialisasi pola makan yang sehat kurang dari Kemenkes RI,” pungkasnya.(jth)

TerPopuler