Lima Kios dan Satu Rumah Terbakar

Lima Kios dan Satu Rumah Terbakar

Kamis, 30 Mei 2019, Mei 30, 2019
SEMPROT : Warga dan petugas berbondong memadamkan api.


JUWANA – Lima kios dan satu rumah diamuk si jago merah turut Desa Bajomulyo RT 01/RW 03, Kecamatan Juwana, Pati, Rabu (29/5) sore. Sebanyak empat armada pemadam kebakaran dan truk tangki air pun harus diterjunkan untuk menjinakkan api.

Diperkirakan kerugian akibat kebakaran yang terjadi pada jam 15.15 WIB ini mencapai Rp 500 juta. Dugaannya, api bersumber dari korsleting arus listrik di salah satu kios yang terbakar.

Rumah dua lantai yang terbakar milik Ahmad  dengan kerugian total mencapai Rp 100 juta. Sementara lima kios tersebut diketahui milik Dinas Pasar Pati, rinciannya Kios Mie Ayam dengan kerugian Rp 50 juta, Bengkel Prima Jaya Motor yang menempati tiga kios dengan kerugian Rp 250 juta.

Dan terakhir, Kios Bengkel Aftech Motor berukuran 4x5 meter dan ditaksir total kerugian sebesar Rp 100 juta.

“Kejadian kebakaran tersebut diduga akibat hubungan arus pendek listrik dari kios mie ayam dari stop kontak kamar belakang,” beber Kapolsek Juwana, AKP Eko Pujiono.

Kali pertama, peristiwa ini dilihat oleh Irani Diah Utari pada jam 15.15 WIB yang kala itu berjualan mie ayam dan melihat api  dari stop kontak dari kabel listrik dari kamar belakang kios mie ayam.

“Saudarai Diah sempat berteriak meminta bantuan warga sekitar, hanya saja api cepat membesar diakibatkan kencangnya tiupan angin serta dinding bangunan yang terbuat dari papan,” ungkapnya.

Imbuh Eko, “Api baru dapat dipadamkan pada pukul 16.30 WIB atas bantuan empat unit damkar Pemkab Pati serta dua truk tangki serta dibantu oleh masyarakat sekitar.” (*)

TerPopuler