Warga Tionghoa Pati Beri Bantuan Ribuan Paket Sembako dan Mainan Anak

Warga Tionghoa Pati Beri Bantuan Ribuan Paket Sembako dan Mainan Anak

Senin, 18 Mei 2020, Mei 18, 2020
Warga Tionghoa Pati, yang tergabung dalam Organisasi Cinta Tanah Air (OCTA) dan Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Pati, saat memberikan bantuan sembako di dukuh Saliyan, Senin (18/5/20).

Pati- Warga Tionghoa Pati, yang tergabung dalam Organisasi Cinta Tanah Air (OCTA) dan Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Pati, beri bantuan ribuan sembako kepada masyarakat terdampak persebaran virus corona atau Covid-19.

Sembako dan mainan di sumbangkan ke beberapa desa dan kelurahan wilayah Kecamatan Pati. Untuk tahan awal ini ada seribu paket sembako yang dibagikan.

"Tahap pertama ada 1000 sembako yang kami bagikan. Nanti ada tahap kedua setelah lebaran," kata Ketua panitia Octa Pati Hardjono Dwi Sandjoto, Senin (18/5/2020).


Ketua Octa Pati Hardjono Dwi Sandjoto juga menambahkan, bantuan ini dikhususkan untuk warga miskin yang juga terdampak. Sebab, mereka saat ini sangat membutuhkan bantuan sembako tersebut.

"Pemberian bantuan itu, direncanakan kami lakukan hingga pendemi ini berakhir. Sehingga, masyarakat meskipun berada di rumah, kebutuhannya tetap terpenuhi,"tambahnya.

Yang unik, pihaknya juga membagikan mainan anak-anak. Mengingat saat ini mereka juga sangat membutuhkan mainan agar mereka betah berada di rumah.

Mengingat, keberadaan anak-anak di rumah ini pasti lebih jenuh dati pada orang tua. Karena itu mereka juga butuh mainan yang segar.

"Kita tahu lah kondisi saat ini, dimana pemerintah menyarankan agar masyarakat tetap di rumah saja. Agar anak-anak juga betah di rumah, maka kami membagikan mainan kepada mereka," pungkasnya.

TerPopuler