Satu Tahun Kosong, Akhirnya Pemdes Mintorahayu Miliki Sekdes Baru

Satu Tahun Kosong, Akhirnya Pemdes Mintorahayu Miliki Sekdes Baru

Sabtu, 19 Desember 2020, Desember 19, 2020

 

Kepala Desa Mintorahayu, Dwi Totok saat menandatangani SK pengangkatan dua jabatan perangkat desa, Sabtu (19/12/20) di balai desa

Winong - Pemerintah Desa (Pemdes) Mintorahayu, Kecamatan Winong, Kabupaten Pati, Jawa Tengah akhirnya memiliki Sekretaris Desa (Sekdes), setelah satu tahun lamanya kursi Sekdes kosong. 


Kepala Desa (Kades) Mintorahayu, Dwi Totok Hadiprasetyo mengatakan, selama satu tahu tahun kekosongan itu, pihaknya menunjuk Penjabat (PJ) Sekdes guna mengisi kekosongan jabatan yang disebabkan belum ditetapkannya pejabat definitif.


“Alhamdulillah, setelah satu tahun kosong akhirnya Sekdes yang baru telah ditetapkan. Tidak hanya itu, hari ini kami juga melantik dan mengambil sumpah jabatan kepada Kaur Perencanaan. Jadi ada dua perangkat desa terpilih yang dilantik,” ujarnya selepas pelantikan di Balaidesa Mintorahayu, Sabtu (19/12/2020).


Ia melanjutkan, kedua pejabat baru itu adalah Sekretaris Desa (Sekdes) Teguh Yuwono dan Kaur Perencanaan Aziz Cahyo Utomo. Keduanya dilantik setelah melalui semua tahapan dalam pemilihan.


“Tahapan kita lalui sesuai prosedur. Alahamdulillah, nilai calon kami memuaskan dengan grid 90 dan 80,” jelasnya.


Totok berharap, agar perangkat desa yang baru bisa menyesuaikan diri dan melakukan tugasnya dengan baik sesuai program, terlebih dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.


“Program kedepan, kedua perangkat terpilih bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Bisa bertugas sesuai amanah UU No 6 tahun 2014 yaitu UU Desa Pasal 26,” bebernya.

TerPopuler