Rumah Roboh di Tunjungrejo Margoyoso, Telan Satu Korban Jiwa

Rumah Roboh di Tunjungrejo Margoyoso, Telan Satu Korban Jiwa

Rabu, 03 Februari 2021, Februari 03, 2021

Kondisi rumah  roboh milik Sukini (90) Sekitar pukul 17.10 wib warga desa Tunjungrejo Rt. 02/01 Kecamatan Margoyoso roboh. Rabu, (03/02/2021).




Margoyoso - Rumah milik Sukini (90) Sekitar pukul 17.10 wib warga desa Tunjungrejo Rt. 02/01 Kecamatan Margoyoso roboh. Rabu, (03/02/2021).


Awal mula kejadian menurut saksi Karmani tetangga korban sedang berada di dalam rumah kemudian mendengar suara seperti benda yang jatuh/roboh, setelah dilihat keluar ternyata rumah korban sudah roboh.


Pada saat kejadian kebetulan korban ditemukan dengan posisi tertelungkup tertimpa kayu, kemudian karmani meminta bantuan kepada Karyono untuk menolong korban yang tertimpa rumah, dan pada saat ditolong korban dalam keadaan sadar dengan kondisi pergelangan kaki patah.


Kemudian korban dibawa kerumah saudaranya Munawar, namun setelah beberapa saat dirumah saudaranya berkordinasi pada waktu akan di berangkatkan ke rumah sakit untuk penanganan medis, pada pukul 19.00 wib korban (Sukini) meninggal dunia.


Menurut keterangan pihak pihak keluarga mbah sukini tidak mempunyai identitas diri (KTP, KK dan identitas lainnya), yang dihimpun dari para tetangga korban, rumah yang ditempati mbah Sukini selama ini dalam kondisi sudah mulai lapuk dengan berukuran rumah 20 m², ditambah parah dengan cuaca yang tidak menentu dan intensitas hujan angin yang tinggi menyebabkan rumah roboh.


Saat ini jenazah Sukini disemayamkan di rumah saudaranya bapak munawar dan rencana pemakaman dilaksanakan besok Pagi pukul 09.00 wib.


Saat dikonfirmasi atas kejadian tersebut Danramil 06 Margoyoso Lettu Inf Wanto melalui Bati Tuud Peltu Ciptiyono membenarkan atas kejadian tersebut. 


“Terjadi rumah roboh sekitar pukul 17.10 wib di desa Tunjungrejo sore tadi, penghuni hanya satu orang pemilik rumah meninggal dunia, karena situasi tidak memungkinkan untuk pemakaman dilaksanakan besok Pagi pada hari kamis tanggal 4 febuari 2021,” kata Ciptiyono.(PC/pth)

TerPopuler